Widget HTML #1

Cara Mengisi Saldo GO-PAY via ATM BCA


Ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk mengisi saldo GO-PAY. Anda bisa langsung meminta bantuan dari driver GO-JEK atau GO-CAR. Anda juga bisa melakukan pengisian di minimarket yang bekerja sama dengan GO-JEK. Bahkan Anda juga bisa melakukan pengisian via ATM.

Berbagai cara pengisian saldo ini disediakan oleh GO-JEK agar semua pengguna bisa merasakan kenyamanan selama menggunakan layanan GO-JEK. Metode pembayaran lewat GO-PAY memang dinilai lebih simple dan mudah. Dengan adanya metode pengisian saldo yang mudah maka pengguna akan lebih dimanjakan.

Salah satu metode pengisian saldo GO-PAY yang banyak difavoritkan adalah pengisian melalui ATM. Metode ini dinilai lebih simple dan sangat mudah dilakukan. Hanya dengan mengandalkan fasilitas ATM Anda bisa langsung menikmati layanan GOJEK dan GOPAY.

Cara Mengisi Saldo GO-PAY dengan ATM BCA

Prosedur pengisian saldo GO-PAY via ATM BCA sangatlah mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Yang perlu Anda lakukan adalah menyiapkan ATM dan mencari mesin ATM terdekat. Selanjutnya lakukan langkah-langkah mengisi saldo GO-PAY berikut ini :
  1. Masukkan kartu ATM Anda di tempat yang sudah disediakan. 
  2. Pilih penggunaan bahasa yang diinginkan. 
  3. Masukkan PIN ATM Anda. 
  4. Pilih menu TRANSFER. 
  5. Pilih menu BCA Virtual Account. 
  6. Masukkan kode perusahan dari GO-JEK yaitu 70001 kemudian masukkan nomor telepon yang digunakan untuk mendaftar aplikasi GO-JEK. 
  7. Masukkan nominal saldo yang Anda inginkan. 
  8. Ikuti petunjuk untuk menyelesaikan transaksi pengisian saldo GO-PAY. 

Sangat mudah bukan? Prosedur pengisian ini tak memakan waktu lama. Saldo akan langsung masuk ke akun GO-JEK Anda.Anda bisa langsung menikmati berbagai layanan GO-JEK yang tersedia di aplikasinya.

Ketika melakukan pengisian saldo, Anda bebas mengisikan jumlah yang dikehendaki. Namun, ada jumlah minimal yang bisa dimasukkan ke saldo GO-PAY Anda. Nilai top-up minimal melalui ATM adalah Rp 10.000. Kemudian untuk biaya transaksinya, Anda akan dikenai biaya sebesar Rp 1.000 untuk tiap transaksi.

GO-PAY menjadi salah satu fasilitas dari GO-JEK yang sangat memudahkan semua pelanggan. Dengan adanya metode pembayaran GO-PAY, pelanggan tak perlu membawa uang tunai untuk membayar layanan yang mereka terima. Selain itu, Anda juga bisa menikmati beragam jenis promo untuk para pengguna GO-PAY.

Selain lebih mudah dan cepat, membayar dengan fasilitas GO-Pay bisa memberikan banyak keuntungan. GO-JEK seringkali menyediakan aneka promo seperti potongan harga atau free delivery untuk GO-FOOD bagi pelanggan yang membayar dengan menggunakan GO-PAY.

Anda bisa langsung mengisi saldo GO-PAY Anda dengan perg ke ATM terdekat. Lakukan langkah-langkah yang sudah dibahas di artikel ini untuk mengisi saldo GO-PAY Anda. Selamat menikmati kemudahan transaksi dan aneka promo yang dtawarkan GO-JEK untuk pengguna GO-PAY.