Widget HTML #1

Besarnya Limit Transfer untuk Pemegang Tabungan BRI


Limit transfer merupakan pembatasan maksimal jumlah transfer yang bisa dilakukan oleh nasabah suatu bank. Biasanya limit atau pembatasan jumlah maksimal transfer ini berlaku dalam waktu satu hari. Dengan kata lain, setiap nasabah bisa melakukan transfer per hari dengan batas limit yang sudah ditentukan oleh pihak bank.

Setiap bank memiliki peraturan jumlah limit yang berbeda-beda. Peraturan besarnya limit transfer ini harus diketahui oleh para nasabah. Sehingga nasabah tidak akan merasa kesulitan atau kecewa saat tidak bisa melakukan transfer karena sudah melebihi batas yang sudah ditentukan per harinya.

Limit Transfer BRI

BRI memiliki besar maksimal jumlah transfer yang sudah ditentukan. Besarnya limit untuk melakukan transfer di BRI dibedakan menjadi aktivitas transfer ke sesama rekening BRI dan transfer ke rekening bank yang lain. Selain itu, besarnya limit juga ditentukan oleh jenis kartu ATM yang dimiliki oleh nasabah.

1. Transfer ke Sesama Rekening BRI

Untuk transfer ke sesama rekening BRI, pemegang kartu classic bisa melakukan transfer dengan menggunakan ATM BRI maksimal hingga Rp 50 juta. Sementara itu untuk pemegang kartu gold bisa melakukan transfer maksimal hingga Rp 100 juta.

Jika menggunakan mobile banking, pemegang kartu classic memiliki limit transfer sebesar Rp 1 juta dan pemegang kartu gold sebesar Rp 10 juta. Jika transfer dilakukan menggunakan internet banking, limit yang berlaku maksimal Rp 1 miliar baik untuk pemegang kartu gold maupun classic.

2. Transfer ke Rekening Bank Lain

Untuk melakukan transfer ke rekening bank lain menggunakan ATM BRI, pemegang kartu classic dikenai limit sebesar Rp 10 juta sedangkan pemegang kartu gold sebesar RP 15 juta. Sementara itu, jika menggunakan mobile banking, kartu classic dikenai limit Rp 1 juta dan Rp 10 juta untuk kartu gold.

Bagi nasabah yang menggunakan fasilitas internet banking untuk melakukan transfer, maka dikenai limit sebesar Rp 15 juta untuk pemegang kartu classic. Sementara itu nasabah yang memegang kartu gold memiliki limit untuk melakukan transfer sebesar Rp 15 juta.

Bagaimana Jika Harus Transfer Melebihi Limit?

Silakan meminta bantuan teller atau pihak bank ketika Anda ingin melakukan transfer yang jumlahnya melebihi batas yang sudah ditentukan. Ini adalah cara termudah bagi Anda agar bisa melakukan transfer uang yang besarnya jauh melebihi limit. Namun jika ada waktu yang cukup Anda bisa melakukan transfer secara bertahap.

Transfer secara bertahap di sini maksudnya adalah melakukan transfer sesuai dengan batas maksimal per hari yang sudah ditetapkan. Kemudian Anda bisa melakukan transfer lagi di hari berikutnya hingga mencapai jumlah transfer yang diinginkan. Namun sebelumnya silakan cari tahu dulu berapa limit transfer yang berlaku.